TAKE OFF
Para penumpang yang terhormat, selamat datang di penerbangan One Day One Post (ODOP) Air Batch 1 dengan tujuan Penulis Hebat. Perjalanan menjadi Penulis Hebat akan kita tempuh dalam waktu kurang lebih 3 bulan dan 30 hari, dengan pencapaian 1.000 tulisan di akhir perjalanan. Perlu kami sampaikan bahwa penerbangan ODOP ini adalah tanpa keputus-asaan, sebelum lepas landas kami persilahkan kepada anda untuk menegakan niat, menutup dan mengunci lubang-lubang kemalasan dan kesombongan, mengencangkan tekad, dan membuka pikiran. Atas nama ODOP Air kapten Ken, Co-Pilot Ahmad, teknisi Saepudin, Senior Flight Attended Julia dan seluruh awak pesawat yang bertugas mengucapkan selamat menikmati penerbangan ini, dan terima kasih atas pilihan anda untuk terbang bersama ODOP Air.
SAFETY DEMONSTRATION
Para penumpang yang terhormat, kami mohon perhatian anda sejenak. Sesuai dengan peraturan keselamatan proses kepenulisan harus menunjukan dan memperagakan kepada anda bagaimana cara mengembangkan ide dengan baik, tips dan trik menulis, membaca peluang, dan memasarkan karya . Saat ini seharusnya ide-ide sudah beterbangan di dalam kepala Anda, kami harus menunjukan bagaimana cara mengolah, menuliskan, dan menghasilkan karya dari ide itu. Apabila tekanan lingkungan sekitar berrambah secara tiba-tiba, maka keteguhan hati akan keluar dari tempatnya sehingga terjangkau, genggam dengan kuat keteguhan hati anda, pasang niat dan kesungguhan, kaitkan mimpi di kepala, dan bernafaslah seperti biasa. Bagi penumpang yang membawa anak-anak, dianjurkan untuk mengenakan tekad dan kesungguhan menulis terlebih dahulu, setelah itu barulah kenakan pada anak anda. Pesawat ODOP Batch 1 ini di lengkapi dengan satu pintu keluar. Daftar post list anda terdapat di grup link share dan hanya dipakai pada saat Anda sudah posting tulisan, kami mohon untuk terus diisi setiap hari. Cara menggunakannya postinglah tulisan Anda di blog dan tuliskan nama Anda di grup link share. Link share ini sebagai penanda jika Anda tidak posting selama 5 hari berturut-turut maka bersiapalah anda keluar melalui pintu darurat. Selanjutnya di kantung kursi di hadapan anda telah tersedia kartu instruksi mengenai cara-cara menulis dengan baik. Kami mohon kepada anda untuk membacanya dengan seksama sebelum pesawat ini lepas landas. Terima kasih atas perhatian anda dan selamat menikmati penerbangan ini.
LANDING
Para penumpang yang terhormat, sesaat lagi kita akan mencapai tujuan kita. Perbedaan antara Anda yang sekarang dan Anda yang dulu hanyalah pada kemauan yang kuat. Kami persilahkan kepada anda untuk kembali ke tempat duduk anda masing-masing, menegakan niat, menutup dan mengunci lubang-lubang kemalasan dan kesombongan, serta mengencangkan sabuk tekad. Akhirnya kami seluruh awak pesawat ODOP Air di bawah pimpinan kapten Ken, Co-Pilot Ahmad, Teknisi Saepudin, Senior Flight Attended Julia mengucapkan terima kasih telah terbang bersama kami, dan sampai jumpa di lain penerbangan lain waktu. Terima kasih.
LANDED
Para penumpang yang terhormat, selamat datang di tujuan Anda menjadi Penulis Hebat. Kami persilahkan kepada anda untuk tetap duduk sampai pesawat ini benar-benar berhenti dengan sempurna pada tempatnya. Berakhirlah sudah penerbangan kita pada Batch 1 ini atas nama ODOP Air, dan seluruh awak pesawat yang bertugas mengucapkan selamat berpisah dan semoga dapat berjumpa lagi di dalam penerbangan ODOP Air lain waktu. Sebelum meninggalkan Batch 1, kami ingatkan kembali kepada anda untuk memeriksa kembali bagasi kabin anda agar tidak ada niat yang tertinggal. Para penumpang dengan lanjutan penerbangan silahkan melapor pada bagian layanan pindah pesawat di ruang penerbangan. Terima kasih.
mantap mantap!!!!
ReplyDeleteIni teknisinya datang. Hahahab
DeleteMbak Sabrinaaaaa...Uni smakin bangga padamu..*terharu*..
ReplyDeleteUni....jangan terharu dong..hheheh...saya juga bangga sama uni yang nggak pernah bolong nulisnya :)
Deletemantap mbak sabrina semangta semuanya untuk jadi penulis hebat
ReplyDeleteSemangat mas Septian!!. Kita semua Hebat!
DeleteGile bener.. Bisa aj mbak Sabrina..
ReplyDeleteNah, ini dia memiliki maskapai. Heheh
DeleteWaw...tjakep mbak
ReplyDeleteSaya suka alur penulisannya ^^
Terimakasih mbak Annisa :)
DeleteKreatif analoginya... keren mba...
ReplyDeleteTerimakasih mbak Indri atas kunjungannya.. Mbak Indri Batch 2 ya?
DeleteKreatif analoginya... keren mba...
ReplyDeleteJempol dahh... Krenn euyy ;)
ReplyDeleteTerimakasih mbak Rofikoh :)). Ayo kita semangat sampai akhir perjalanan!
Deletekreatip syekali mbak sabrin nii
ReplyDeleteKreatif kreatif.. tularkn virus kreatifff nya dunk..
ReplyDeleteYa betul! Tularkan kreatif nya mba. Please...
ReplyDeleteWow. Kreatif mbak... #TwoThumbsUpForYou
ReplyDelete